Artikel

231109nym45TG6FxklzRVhLQHXaMisWtUwNJBvD8er1opqEcdfSAugCZb2O0Pj93IK.jpg

Konstruksi Beton Untuk Gaya Industrial Yang Simpel Dan Elegan

9 November 2023

Anda pasti pernah melihat desain bangunan yang justru mengekspos konstruksi betonnya. Konstruksi beton yang terekspos bukan berarti menandakan bahwa bangunan belum selesai dibangun. Namun hal tersebut merupakan salah satu ciri khas sebuah elemen desain yaitu industrial.

 

Salah satu bangunan yang dapat menerapkan konsep ini adalah bangunan rumah. Umumnya desain kebanyakan rumah pasti akan menutup konstruksi betonnya, tetapi rumah yang mengusung konsep industrial justru menggunakan beton ekspos sebagai elemen konsepnya.

 

Seperti apa konstruksi beton untuk gaya industrial? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.


 

Konstruksi Beton Untuk Gaya Industrial

 

Konstruksi beton untuk gaya industrial merupakan salah satu bentuk pendekatan desain bangunan yang lebih menekankan nilai estetika dan berkarakter industri. 

 

Rumah yang mengusung konsep industrial akan mengekspos tampilan-tampilan kasar, struktur yang terbuka, dan menggunakan bahan yang umum digunakan di lingkungan-lingkungan industri.

 

Konstruksi beton pada gaya industrial berperan untuk mendukung konsep gaya modern yang tampil simpel namun elegan. Tampilan kasar, kuat, dan kokoh pada konstruksi beton mendukung ciri khas dari gaya industrial. 

 

Selain itu tampilan warna yang netral dapat meningkatkan kesan maskulin pada desain rumah dengan gaya ini.



 

Baca Juga: Wajib Tahu! Fungsi dan Kelebihan Plat Lantai Beton


 

Ekspos Konstruksi Beton pada Ruangan Rumah

 

Konstruksi Beton dapat diekspos pada ruangan-ruangan untuk memperkuat konsep gaya industrial pada rumah. Berikut adalah konsep ruangan yang menggunakan ekspos konstruksi beton.

 

Ekspos Konstruksi Beton pada Ruang Keluarga

 

Konstruksi Beton untuk Gaya Industrial

Freepik.com

 

Konstruksi beton yang sengaja diekspos pada ruang keluarga akan memberikan suasana yang lebih tenang dan segar. Tentu untuk memperkuat kesan industri, Anda dapat menggunakan barang-barang atau dekorasi yang berbau industri. 

 

Ekspos Konstruksi Beton pada Kamar Tidur

 

Konstruksi Beton untuk Gaya Industrial

Freepik.com

 

Agar tidak berlebihan ekspos konstruksi beton dapat diaplikasikan pada salah satu dinding saja. Baiknya dinding yang menggunakan ekspos konstruksi beton adalah dinding pada sisi kepala tempat tidur Anda. 

 

Untuk mendukung gaya ini, perlu juga memperhatikan pemilihan warna dekorasi pada ruang kamar tidur. Contohnya penggunaan karpet dengan warna monoton seperti hitam putih. 

 

Untuk menghindari suasana yang terlalu gelap dan suram, Anda dapat menggunakan lampu berwarna kuning agar terasa lebih hangat

 

Ekspos Konstruksi Beton pada Ruang Dapur

 

Konstruksi Beton untuk Gaya Industrial

Freepik.com

 

Pada ruang dapur penerapan ekspos konstruksi beton dapat diaplikasikan untuk menghindari kesan yang mainstream dan membosankan. 

 

Ekspos konstruksi beton dapat membuat dapur menjadi terlihat lebih unik. Konstruksi beton yang terekspos dapat memberikan kesan alami pada dapur. Tentu perlu didukung dengan penggunaan lampu-lampu serta aksesoris bergaya industrial.


 

Kelebihan dan Kekurangan Ekspos Konstruksi Beton 

Meskipun pengaplikasian ekspos konstruksi beton gaya industrial terlihat simpel dan menawan, namun terdapat beberapa kelebihan dan kekurangan yang perlu Anda pertimbangkan. Simak penjelasan berikut ini!

 

Kelebihan Ekspos Konstruksi Beton

 

  1. Anti selip, jika ekspos konstruksi beton diaplikasikan pada lantai pasti akan menghasilkan permukaan yang kasar. Sehingga permukaan tersebut dapat menghindari resiko selip dan licin pada lantai.
     

  2. Kelebihan lain dari ekspos konstruksi beton untuk gaya industrial adalah beragam pilihan yang dapat diterapkan. Mulai dari pemilihan warna, bentuk, dan ukuran.
     

  3. Konstruksi beton pada gaya industri dapat meminimalisir biaya sehingga pengeluaran bisa lebih hemat. Penggunaan biaya pada pengaplikasian dan perawatan lebih sedikit karena membersihkan beton hanya perlu menggunakan air apabila terdapat noda.

 

Kekurangan Ekspos Konstruksi Beton

 

  1. Resiko terhadap kerusakan, apabila terkena benturan yang cukup keras maka akan meninggalkan bekas yang berarti pada permukaan beton.

 

  1. Sulit diperbaiki, apabila permukaan ekspos konstruksi beton terlanjur retak atau pecah maka perbaikan yang harus dilakukan cenderung sulit dan untuk mendapatkan hasil yang maksimal maka perlu pengerjaan dari awal.


 

Kesimpulan

 

Konstruksi beton untuk gaya industrial dapat Anda jadikan pilihan untuk menentukan konsep rumah yang ingin anda bangun ataupun direnovasi. 

 

Karena konsep ini adalah salah satu cara untuk menghindari konsep yang mainstream serta dapat tampil simpel dan elegan.

 

Beton yang diaplikasikan juga harus beton yang memiliki tingkat kekuatan dan kekerasan yang baik. Sehingga ekspos konstruksi beton yang diaplikasikan memiliki umur dan jangka waktu yang panjang.

 

***

 

Jika Anda membutuhkan cairan pengeras beton dengan kualitas tinggi, Sobute adalah jawabannya.

 

PT. Sobute Global Indonesia siap membantu Anda dengan menyuplai pengeras beton berkualitas untuk kebutuhan konsumen di seluruh Indonesia.


Butuh informasi lebih lanjut? Silakan Hubungi kami.

Baca selengkapnya...
2311084TI7ZxtiEOSNAd8LPhKD9VHgQCRFukz10WpcofMUqe6aBlX3mr2nwsYjbGvy.jpg

Bleeding Pada Beton : Ini Penyebab, Dampak, Dan Solusinya

8 November 2023

Sebagai bahan bangunan yang sering digunakan untuk konstruksi modern dan sarana prasarana publik, kualitas beton harus diperhatikan. Campuran bahan beton yang pas akan mempengaruhi kekuatan dan daya tahan beton. 

 

Akan tetapi, seperti halnya bahan lainnya, beton juga bisa rentan terkena masalah yang dapat mempengaruhi kualitas dan daya tahan strukturalnya. Salah satu masalah yang sering muncul adalah "bleeding pada beton". 

 

Apa sebenarnya bleeding pada beton? Yuk pahami pengertian dan penyebab serta cara mengatasinya.

 

Pengertian Bleeding pada Beton

 

bleeding pada beton

istockphoto.com

 

Bleeding pada beton adalah Mixing Water atau fenomena di mana air yang terkandung dalam campuran beton muncul ke permukaan beton segar saat beton tersebut masih dalam proses pengerasan. 

 

Bisa dikatakan jika bleeding beton merupakan air yang muncul ke permukaan beton setelah dilakukan cor serta partikel agregat kasar berada di lapisan terbawah. 

 

Ini menyebabkan terbentuknya lapisan air atau lapisan tipis air di atas permukaan beton yang sedang mengeras. Lapisan air ini terdiri dari air, semen, dan partikel-partikel halus yang mungkin ada dalam campuran beton.

 

Penyebab Terjadinya Bleeding

 

bleeding pada beton

istockphoto.com

 

Rasio Air-Campuran (W/C) Berlebihan

 

Salah satu penyebab utama bleeding adalah rasio air-campuran (W/C) yang tidak tepat atau berlebihan. Jika campuran beton terlalu basah atau rasio W/C tinggi, kemungkinan besar akan terjadi bleeding pada material ini. 

 

Terlalu Banyak Campuran Aditif

 

Penggunaan banyak campuran aditif seperti superplasticizer atau air-reducing agent juga akan meningkatkan risiko bleeding.

 

Semen Berlebihan

 

Jumlah semen yang berlebihan dalam campuran beton juga harus diperhatikan, karena berpotensi besar menyebabkan bleeding.

 

Kondisi Cuaca yang Ekstrem

 

Cuaca yang sangat panas atau sangat dingin dapat mempengaruhi kualitas beton untuk mengendap, sehingga membuatnya bleeding.

 

Dampak Bleeding pada Beton

 

bleeding pada beton

istockphoto.com

 

Reduksi Kekuatan

 

Air yang berada dan berkumpul di permukaan beton akan mengurangi kekuatan kompresi dan daya tahan beton.

 

Terjadi Keretakan 

 

Bleeding pada beton akan berpotensi membuatnya mudah retak pada permukaan beton yang telah mengeras.

 

Kerusakan Permukaan

 

Lapisan air di permukaan akan mempengaruhi dan menyebabkan kerusakan pada lantai beton yang baru dibuat atau dalam proses pengerasan. 

 

Nilai Estetika Berkurang

 

Bleeding pada beton jelas akan membuat material ini jadi rusak dan tidak mulus, sehingga tampilan estetika dalam proyek bangunan dan konstruksi lainnya akan berkurang. 

 

Cara Mengatasi Bleeding pada Beton

 

bleeding pada beton

istockphoto.com

 

Pemilihan Campuran yang Tepat

 

Sangat penting untuk membuat campuran beton yang tepat dengan perbandingan yang sesuai dengan kebutuhan proyek. Hal ini akan membantu mencegah terjadinya risiko bleeding.

 

Pemilihan Aditif yang Tepat

 

Gunakan bahan aditif yang sesuai dan tidak berlebihan pada jenis beton yang dibutuhkan. Hala ini akan membantu mengendalikan terjadinya bleeding.

 

Kombinasi Pasir 

 

Kombinasikan pasir kasar dan pasir halus atau abu batu agar campuran beton lebih kohesif. 

 

Pemantauan Cuaca

 

Jika cuaca ekstrem, seperti panas yang berlebihan, dapat mempengaruhi beton, pertimbangkan untuk mengambil tindakan tambahan, seperti menggunakan penutup pengecoran atau pendinginan.


 

Kesimpulan

 

Bleeding pada beton sebenarnya menjadi masalah umum yang dapat mempengaruhi kualitas dan kekuatan struktur beton. Akan tetapi, dengan merancang campuran yang tepat, mengendalikan rasio air-campuran, dan tindakan pencegahan lainnya, tentunya dapat mengurangi risiko bleeding pada material ini.

 

Penting untuk memahami penyebab dan dampak bleeding serta cara mengatasi yang tepat, agar bisa memastikan bahwa struktur bangunan kita kuat, tahan lama, dan aman.

 

Jika butuh beton berkualitas, PT. Sobute Global Indonesia siap membantu.  

 

Dengan tenaga ahli yang profesional dan berpengalaman, kami siap melayani suplai produk pengeras beton berkualitas, untuk semua kebutuhan konsumen di Indonesia. 

 

Silahkan Hubungi Kami  dan dapatkan info lengkapnya. 

Baca selengkapnya...
231103lQDco5HAjGq7EYrIXKkCOiZs8nb9UVgpmNaJhMvR3e6BydFLtzTf4S1u0WP2.jpg

Jenis-Jenis, Faktor, Dan Tips Pengeringan Beton

6 November 2023

Beton merupakan suatu kumpulan atau campuran dari agregat serta pengikat semen. Saat ini beton seringkali dijumpai entah sebagai pondasi bangunan maupun jalan raya. Beton dinilai memiliki ketahanan yang kuat serta penggunaan jangka waktu yang panjang.

 

Namun semua itu tergantung dari proses pengerjaan beton tersebut. Sebab ada beberapa tahap serta perihal yang perlu diperhatikan agar beton dapat bekerja dengan maksimal.

 

Apa saja jenis-jenis pengeringan beton, faktor apa saja yang mempengaruhi proses pengeringan beton? Bagaimana tips pengeringan beton? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.


 

Pengeringan Beton

 

pengeringan beton
istockphoto.com

 

Proses pengeringan beton merupakan suatu tahap mengurangi air berlebih dalam sebuah campuran beton yang bertujuan untuk mendapatkan beton dengan kekerasan serta kekuatan yang sesuai dengan keinginan. Beton terdiri dari campuran semen, air, serta agregat seperti kerikil, pecahan batu, serta pasir. 

 

Ketika proses pencampuran, banyaknya air dibutuhkan untuk menimbulkan reaksi kimia yaitu pembentukan ikatan antara partikel-partikel yang kemudian menciptakan daya tahan serta kekuatan bahan beton.



 

Baca Juga: Setting Time Beton, Perlukah Dilakukan? Ini Penjelasannya


 

Faktor Proses Pengeringan Beton 

Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi proses pengeringan beton. Berikut penjelasannya.

 

Rasio Komposisi Air

 

pengeringan beton

istockphoto.com

 

Rasio penggunaan air pada campuran beton perlu diperhatikan. Karena rasio komposisi air akan menentukan kualitas serta waktu proses pengeringan pada beton.

 

Jika terlalu sedikit air, beton memang akan cepat kering namun hasil dari pengeringan tersebut tidak membuat beton menjadi maksimal dan lebih tahan lama. Namun jika terlalu banyak air, maka beton akan membutuhkan waktu yang lebih lama dalam proses pengeringannya.

 

Temperatur Suhu dan Angin

 

pengeringan beton

istockphoto.com

 

Meskipun temperatur suhu yang tinggi serta peran angin dapat mempercepat pengeringan beton, namun ada baiknya jika beton mendapatkan suhu serta waktu proses pengeringan yang ideal. 

 

Tujuannya agar beton dapat mengering dengan baik dan mencapai kekuatan yang sesuai dengan kebutuhan. Hal ini dapat dilakukan dengan menutupi beton dengan terpal agar tidak terlalu panas ataupun terlalu dingin.


 

Komposisi Campuran Beton

 

pengeringan beton

istockphoto.com

 

Salah satu hal yang penting dalam proses pengeringan beton yaitu komposisinya. Komposisi yang dimaksud adalah kandungan kimia yang digunakan pada campuran beton tersebut.

 

Cairan kimia tersebut merupakan bahan additive yang digunakan untuk pengeringan beton. Cairan pengeras beton akan mempengaruhi apakah beton akan dikeringkan dengan cepat atau lambat.


 

Tips Agar Proses Pengeringan Beton Cepat Kering

 

Berikut ini merupakan tips-tips proses pengeringan beton agar cepat kering.

 

Proses Adukan Beton

 

Salah satu tips agar proses pengeringan beton cepat kering yaitu dengan memperhatikan proses adukan betonnya. Hal ini disebut juga dengan mixing. Proses adukan beton dapat lebih mudah dikontrol dengan menggunakan mesin pengaduk atau concrete mixer.

 

Dengan menggunakan mesin ini proses pengadukan akan lebih konsisten namun harus diperhatikan bahwa, pengadukan dengan mesin ini tidak boleh dari 3 menit.


 

Memantau Cuaca Ketika Membuat Beton

 

Cuaca yang baik merupakan salah satu faktor yang dapat mendukung proses pengeringan beton cepat kering. Karena sinar matahari serta suhu yang baik dapat membuat beton menjadi lebih cepat kering dan maksimal. Apabila cuaca tidak mendukung seperti hujan, maka proses pengeringan beton akan lebih lama meskipun masih bisa kering.

 

Penggunaan Bahan Pengeras Beton

 

pengeringan beton

istockphoto.com

 

Salah satu cara yang dapat mempercepat proses pengeringan beton yaitu penggunaan bahan pengeras beton. Cairan ini dituangkan pada adukan beton yang kemudian akan cepat mengering tergantung dari jenis cairan pengeras yang digunakan.


 

Kesimpulan

 

Dengan memperhatikan beberapa faktor serta melakukan beberapa tips yang telah dijelaskan diatas, proses pengeringan beton akan lebih cepat dan maksimal. Tentu hal ini perlu dilakukan dengan konsisten. 

 

Salah satu tips agar proses pengeringan beton lebih cepat yaitu penggunaan mesin mixer dan obat cairan pengeras beton pada adonannya.

 

Jika anda membutuhkan kualitas beton terbaik, PT. Sobute Global Indonesia dapat membantu Anda. 

 

Sobute memiliki tenaga ahli yang professional sehingga mampu menjadi supplier produk pengeras beton berkualitas tinggi untuk Anda.


Butuh informasi lebih lanjut?, Silakan Hubungi Kami.

Baca selengkapnya...
231102pgoyzi9MHwNIc7nG4PueWfrUtJZEmYb5RaxKh2VjqlF8XQ3ATBCOdLkv60Ss.jpg

Apa Itu Sumur Resapan? Ini Fungsi Dan Penjelasan Lengkapnya!

2 November 2023

Sumur resapan atau dikenal sebagai sumur serapan, adalah salah satu bentuk infrastruktur yang sangat penting dalam manajemen sumber daya air dan lingkungan. 

 

Sumur jenis ini memiliki peran penting dalam mengumpulkan air hujan yang berlebih dan memungkinkan air tersebut meresap ke dalam tanah, sehingga mempertahankan ketersediaan air tanah dan dapat mengurangi risiko terjadinya banjir. 

 

Mari kita bahas apa itu sumur resapan, fungsi hingga karakteristik yang perlu diperhatikan.

 

Apa Itu Sumur Resapan?

 

sumur resapan

istockphoto.com

 

Sumur serapan adalah struktur buatan manusia yang dirancang untuk mengumpulkan air hujan dan memungkinkan air tersebut meresap ke dalam tanah. Sehingga dapat mengurangi aliran air di permukaan tanah saat hujan turun dan berpotensi menjadi cadangan air tanah.

 

Sumur ini umumnya terdiri dari lubang berdiameter yang digali di tanah dan dilapisi dengan bahan-bahan seperti pasir kasar, kerikil, atau batu pecah. Lapisan-lapisan tersebut memungkinkan air hujan yang terkumpul di atasnya untuk perlahan-lahan meresap ke dalam tanah alami di sekitarnya. Itu sebabnya, sumur resapan kerap dibuat di kawasan-kawasan berpotensi banjir. 

 

Fungsi Sumur Resapan

 

sumur resapan

istockphoto.com

 

Pengelolaan Air Banjir

 

Salah satu fungsi utama dari sumur resapan adalah mengurangi terjadinya banjir. Dengan mengumpulkan air hujan yang berlebih di permukaan, sumur ini akan mencegah air hujan mengalir dengan cepat ke permukaan, yang dapat menyebabkan banjir lokal.

 

Saluran Irigasi

 

Sumur ini juga dapat dimanfaatkan sebagai pengairan, sebagai sumber pengairan. Apalagi saat terjadi kemarau atau masalah pada bendungan air. 

 

Pengisian Kembali Air Tanah

 

Sumur resapan memungkinkan air hujan meresap ke dalam tanah, yang pada gilirannya dapat mengisi kembali akuifer atau lapisan air tanah. Ini penting untuk menjaga ketersediaan air tanah, yang digunakan untuk pasokan air minum, irigasi pertanian, dan industri.

 

Peningkatan Kualitas Air

 

Proses alami filtrasi melalui tanah di sekitar sumur resapan ini dapat membantu membersihkan air hujan dari polutan dan zat-zat berbahaya sebelum mencapai air tanah. Itu sebabnya air dalam sumur ini dapat digunakan untuk konsumsi dan keperluan sehari-hari. 

 

Pendukung Ekosistem

 

Sumur serapan juga dapat menjadi sumber air untuk vegetasi di sekitarnya, mendukung kehidupan tanaman dan hewan, serta menjaga keberlanjutan ekosistem lokal.

 

Cara Membuat Sumur Resapan

 

sumur resapan

istockphoto.com

 

Pemilihan Lokasi

 

Pilih lokasi yang tepat untuk sumur resapan, yang sebaiknya berada di daerah yang cenderung tergenang air hujan atau memiliki masalah banjir. Anda dapat menentukan lokasi berjarak 1 m atau lebih dari pondasi rumah. Usahakan dekat dengan talang air. 

 

Penentuan Ukuran

 

Tentukan ukuran sumur resapan berdasarkan luas area yang akan dihimpun air hujan. Semakin besar area yang akan dihimpun, semakin besar pula sumur resapan yang dibutuhkan. Umumnya, ukuran sumur memiliki diameter 80 sampai 100 cm dengan kedalaman 1,5 m. 

 

Penggalian Lubang

 

Gali lubang dengan diameter yang sesuai dengan rencana sumur serapan Anda. Kedalaman lubang biasanya berkisar antara 1 hingga 3 meter tergantung pada kondisi tanah.

 

Buat Dinding Tanah 

 

Untuk bagian dinding tanah, perkuat dengan pemasangan buis beton sesuai kebutuhan. Namun, jika tidak memiliki buis, dapat diganti dengan bata atau batu kosong. 

 

Pemasangan Lapisan

 

Pasang lapisan seperti pasir kasar, kerikil, atau batu pecah, di dalam lubang. Lapisan ini berfungsi sebagai filter dan memungkinkan air meresap ke dalam tanah dengan baik.

 

Pipa Air

 

Anda dapat memasang pipa paralon sebagai aliran air hujan di permukaan tanah ke dalam tanah. Ketinggian pipa harus lebih tinggi dari muka air dalam drainase jalan. 

 

Penutupan

 

Tutup lubang sumur serapan dengan material yang sesuai, seperti beton atau pelat penutup yang dapat diakses untuk perawatan dan pembersihan.

 

Pemeliharaan

 

Sumur serapan memerlukan pemeliharaan reguler untuk memastikan kinerjanya tetap optimal. Ini termasuk pembersihan lapisan filtrasi dan pengecekan apakah sumur serapan tidak tersumbat.

 

Karakteristik Sumur Resapan

 

sumur resapan

istockphoto.com

 

Permeabilitas Tanah 

 

Karakteristik pertama yang perlu diperhatikan dalam sumur resapan adalah kondisi tanah yang permeabel dalam area tersebut. Tanah jenis ini akan mampu menyerap air dengan cepat dan mencegah genangan air ke permukaan. 

 

Kapasitas

 

Kapasitas sumur resapan harus sesuai dengan volume air hujan yang diharapkan. Ini dapat dihitung berdasarkan luas area yang akan dihimpun dan tingkat curah hujan rata-rata.

 

Ketahanan Terhadap Tersumbat

 

Untuk mencegah tersumbatnya sumur resapan oleh kerikil atau pasir yang terbawa oleh air hujan, filter yang baik dan pemeliharaan rutin sangat penting.

 

Sistem Pipa

 

Beberapa jenis sumur serapan dibuat dengan sistem perpipaan yang mengarahkan air hujan masuk ke dalam tanah menuju sumur resapan. 

 

Pelat Penutup

 

Pelat penutup yang aman dan mudah diakses penting untuk pemeriksaan dan pemeliharaan.

 

Pemantauan Air Tanah

 

Penting untuk memantau kualitas air tanah di sekitar sumur resapan untuk memastikan tidak ada kontaminasi.

 

Kesimpulan

 

Sumur resapan menjadi infrastruktur penting dalam manajemen sumber daya air dan lingkungan. Sistem ini akan membantu mengurangi risiko banjir, mengisi kembali air tanah, dan mendukung keberlanjutan ekosistem. 

 

Pembuatan sumur ini tentunya butuh perencanaan dan pemeliharaan yang baik demi kinerjanya yang optimal. Dengan penggunaan yang tepat, sumur resapan dapat menjadi media yang efektif dalam menjaga ketersediaan air dan melindungi lingkungan serta mencegah bencana.

 

Butuh material beton terbaik? Serahkan pada ahlinya. 

 

Untuk segala kebutuhan beton dan pondasi, Anda dapat menghubungi PT. Sobute Global Indonesia. Kami siap melayani suplai produk pengeras beton berkualitas, untuk semua kebutuhan di Indonesia.

 

Tanya-tanya produk? Silahkan Hubungi Kami 

Baca selengkapnya...
231030uXhZxPefpdQKM2taGWq1obRCs5NcVTYwFD0jyn9igrm864ELl3USHkv7IBJz.jpg

Anti Bocor! Kenali Jenis, Dan Tips Aplikasi Waterproofing Dak Beton

30 October 2023

Meskipun karakteristik beton memiliki pori-pori yang kecil dan lebih tahan terhadap cuaca ekstrim, namun dak beton perlu ditambahkan pelapis bebas bocor agar lebih maksimal.

 

Umumnya pembangunan dak beton menggunakan sebuah pelapis anti bocor yaitu waterproofing dak beton.

 

Berikut definisi dan tips aplikasi waterproofing dak beton agar tidak bocor yang dapat Anda terapkan.


 

Waterproofing Dak Beton

 

Waterproofing Dak Beton

istockphoto.com

 

Waterproofing adalah proses melindungi pori-pori permukaan dari air atau kelembaban yang mengakibatkan kerusakan struktur didalamnya. 
 

Umumnya pengerjaan waterproofing pada dak beton bertujuan untuk melindungi pori-pori beton dari merembesnya air sehingga resiko kebocoran bisa diminimalisir bahkan dihilangkan.
 

 

Baca Juga: Pengeras Beton: Cara Efektif Meningkatkan Kekuatan Beton


 

Jenis - Jenis Waterproofing 

 

Waterproofing Dak Beton

istockphoto.com

 

Waterproofing Jenis Membran

 

Jenis waterproofing ini adalah jenis yang dikembangkan pertama kali. Jenis waterproofing ini dikerjakan dengan melapisi lembaran yang impermeabel sehingga peresapan air dapat dicegah dan tidak merusak struktur dibawahnya.

 

Waterproofing Jenis Coating

 

Dak beton dilapisi cat yang terbuat dari bahan polimer dan mampu menutupi pori-pori struktur beton sehingga dak beton tahan air dan kelembapan.

 

Waterproofing Jenis Injection

 

Yaitu waterproofing yang dikerjakan dengan cara disemprotkan. Cairan yang disemprotkan pada dak beton berupa polyurea. Cairan ini merupakan cairan kimia yang sangat sulit ditembus oleh air.

 

Waterproofing Jenis Integral

 

Jenis waterproofing ini dikerjakan dengan cara mencampurkan bahan anti air kedalam campuran beton. Sehingga seluruh beton yang digunakan sudah anti air karena bahan dari cairan kimia yang digunakan adalah admixture.

 

Waterproofing Jenis Semen Mortar

 

Waterproofing jenis ini menggunakan sistem ekspos. Semen mortar dinilai memiliki ketahanan yang baik. Pengerjaan semen mortar umumnya ditutup dengan keramik. Dapat dikatakan, pengaplikasiannya seperti pengerjaan pada kolam renang.


 

Tips Pengerjaan Waterproofing Dak Beton

 

Waterproofing Dak Beton

istockphoto.com

 

Terdapat beberapa tips pengerjaan waterproofing dak beton agar lebih maksimal dan tidak bocor. Berikut tips-tipsnya.

 

Permukaan Dak Harus Dibersihkan Terlebih Dahulu

 

Sebelum dilakukan pengerjaan waterproofing pada dak beton, permukaan pada dak beton harus bersih terlebih dahulu. Hal ini demikian, agar waterproofing dapat merekat dengan sempurna.

 

Penggunaan Cat Dasar 

 

Penggunaan cat dasar ini bertujuan untuk menyatukan sisa-sisa debu kecil serta menutup retak-retak halus, sehingga waterproofing memiliki daya lekat yang maksimal.

 

Pengaplikasian Waterproofing

 

Waterproofing perlu diaplikasikan dengan cara yang tepat. Pengaplikasian waterproofing yang tepat dapat dilakukan dengan berbeda-beda arah pada setiap layer-nya. Seperti, utara-selatan dan barat-timur. Setiap layer dikerjakan dengan arah-arah tersebut agar waterproofing dapat melekat dengan sempurna.

 

Dilakukan Oleh Tenaga Profesional

 

Sebaiknya pengerjaan waterproofing pada dak beton dilakukan oleh tangan-tangan ahli. Karena pengerjaan ini tidak sembarangan, butuh ketelatenan dan kepresisian yang baik agar waterproofing dapat melekat dan berfungsi maksimal.


 

Kesimpulan

 

Waterproofing dak beton menjadi pelapis yang mampu memaksimalkan daya tahan dak beton dari resiko kebocoran dan kerusakan para strukturnya. Pemilihan pada jenis-jenis dari waterproofing dak beton perlu dipertimbangkan tergantung pada budget dan kebutuhan.



 

Perlu dipahami, hasil dari waterproofing ini juga perlu didukung dengan kualitas beton yang maksimal.


 

***


 

Jika Anda membutuhkan beton dengan kualitas maksimal, Anda dapat mengandalkan PT. Sobute Global Indonesia.


 

Sobute, menyediakan produk pengeras beton terbaik serta tenaga-tenaga ahli yang siap melayani Anda di seluruh Indonesia.



Info Selengkapnya, Hubungi Kami

Baca selengkapnya...
231027tcZWxT8daY5i36uU7AwlCpIsbmq9DONgVPyL12n0rHkB4MKXzRfGFEjvhQeJ.jpg

Saluran Dengan U-Ditch Beton: Ini Definisi, Fungsi, Dan Kelebihannya!

27 October 2023

Pada dasarnya sistem drainase atau saluran air perlu dibangun agar terdapat aliran air yang lancar dan tidak terjadi banjir entah di perkotaan maupun di perumahan sekalipun. 

 

Sistem drainase yang baik menjadi perhatian penuh agar tidak terjadi penyumbatan sehingga air dapat mengalir dengan lancar. Pasti diperlukan saluran dengan bahan yang tahan lama namun dengan biaya yang lebih murah. Saluran U-Ditch beton menjadi jawabannya.

 

Berikut ini adalah penjelasan seputar definisi, fungsi dan kelebihan dari saluran dengan U-Ditch Beton!.


 

Saluran Dengan U-Ditch Beton

 

saluran u-ditch beton

istockphoto.com

 

Beton U-ditch merupakan sebuah beton precast yang berfungsi sebagai drainase atau saluran air dan berbentuk menyerupai huruf U. Saluran U ditch diberi penutup cover di atasnya apabila memang dibutuhkan.
 

 

Baca Juga : Bak Kontrol Air, Solusi Penggunaan Air yang Efisien

 

 

Fungsi Saluran Dengan U-Ditch Beton

 

saluran u-ditch beton

istockphoto.com

 

Saluran U-Ditch berfungsi sebagai saluran air ketika hujan dengan menyerap air hujan serta menyalurkan air tanah agar tidak terjadi banjir. 

 

U-ditch beton berfungsi menjadi wadah untuk diresapnya air hujan. Saluran U-ditch yang kokoh akan mengalirkan air tanpa ada hambatan. Hal ini disebabkan permukaan U-ditch yang konsisten.

 

Pemasangan U-ditch beton akan membuat kota terlihat tertata lebih indah. U-ditch beton dipasang dengan memperhatikan permukaan tanah yang rata dan stabil. Agar pemasangan U-ditch beton akan lebih mudah jika dibandingkan dengan box culvert maupun buis beton.


 

Kelebihan Penggunaan Saluran dengan U-ditch Beton

 

saluran u-ditch beton

istockphoto.com

 

Penggunaan saluran U-ditch beton akan membuat drainase atau saluran air menjadi lebih lancar. Selain itu pembuatan saluran dengan U-ditch beton dinilai lebih ekonomis dan memiliki umur pemakaian yang lebih panjang.

 

U-ditch beton memiliki bahan dan pondasi yang kuat, jadi selain dijadikan sebagai saluran air, U-ditch beton juga bisa menjadi area pejalan kaki sekaligus. Sehingga saluran dengan U-ditch beton dapat mendukung tata letak kota yang lebih baik.


 

Kesimpulan

 

Pembangunan saluran U-ditch beton menjadi solusi pembuatan saluran air atau drainase yang maksimal karena penyerapan dan pengaliran air menjadi lebih maksimal. 

 

Saluran U-ditch beton memiliki bahan dan pondasi yang kokoh salah satunya dengan cairan pengeras beton.

 

Jika Anda membutuhkan produk pengeras beton berkualitas tinggi, PT. Sobute Global Indonesia adalah solusinya. Produk pengeras beton Sobute sudah dibuat dan ditangani oleh tenaga ahli sehingga menjadi produk pengeras yang berkualitas tinggi.


Butuh informasi lebih lanjut? Segera Hubungi Kami

Baca selengkapnya...
231114surN4Xz1aRmqJCxhUKolF8BAMnj0DdtvQEkSOGYZw7peg3LIiPbVcfW5T692.jpg

Kuat Dan Tahan Lama: Ini Penjelasan Seputar Atap Dak Beton

25 October 2023

Salah satu bentuk atau desain atap rumah yang umum dibangun adalah atap dak beton. Atap ini menjadi salah satu jenis atap yang banyak dipilih oleh masyarakat. Hal ini dikarenakan atap beton memiliki kelebihan yang tidak dimiliki oleh jenis atap genteng.

 

Atap dak beton saat ini mulai banyak ditemui pada rumah-rumah dengan gaya modern. Atap dak beton juga menjadi pilihan masyarakat karena tampilannya yang lebih simpel.

 

Lalu, apa sebenarnya atap dak beton, berikut ini adalah penjelasan lengkapnya!


 

Definisi Atap Dak Beton

 

atap dak beton

istockphoto.com

 

Atap dak beton merupakan jenis atap yang dibangun menggunakan bahan dasar beton. Jenis atap ini menjadi populer karena memiliki kelebihan dalam pembangunan rumah maupun gedung. 

 

Atap dak Beton menjadi alasan untuk membangun pondasi atap yang dapat memperkuat konstruksi seluruh sisi bangunan. Istilah dak beton merujuk pada pembatas antara lantai bawah dengan lantai atas. Oleh karena itu, untuk membuat konstruksi yang kokoh dan tahan lama perlu dibangun atap dak beton.


 

Baca Juga: Keren! Ini Tips dan Desain Rumah Minimalis dengan Beton


 

Jenis Atap Dak Beton

 

atap dak beton

istockphoto.com

 

Berikut ini beberapa jenis atap dak beton yang umum digunakan.

 

Keramik Komposit Beton

 

Keramik komposit beton merupakan jenis atap dak beton yang dibangun dengan menggabungkan 2 komponen yaitu beton dan keramik. Keramik komposit beton adalah cara alternatif apabila ingin membuat struktur dak selain menggunakan bahan beton.

 

Beton Cor Konvensional

 

Salah satu jenis atap dak beton yaitu beton cor konvensional. Beton cor konvensional. Jenis atap dak beton ini dibangun dengan cara menuangkan bahan beton ke struktur yang telah dirancang dan disiapkan. Jenis atap dak ini diperkuat dengan struktur tulangan besi, kemudian bisa ditambahkan produk pengeras beton dan dibiarkan mengering.

 

Beton Ready Mix

 

Jenis atap dak beton ini berbahan dasar material beton yang sudah dicampur dengan bahan material khusus. Sehingga pengaplikasian dapat dilakukan tanpa melalui proses pengecoran di lapangan serta lebih praktis.


 

Karakteristik Atap Dak Beton

 

atap dak beton

istockphoto.com

 

Atap dak beton memiliki sejumlah karakteristik yang menjadi alasan orang untuk menggunakan atap jenis ini. Diantaranya adalah:

 

Bersifat Tahan Air (Impermeabel)

 

Atap dak beton dapat melindungi bangunan dari resiko rembesan air. Karakteristik atap dak beton memiliki pori-pori yang kecil. Hal ini membuat air tidak mudah untuk meresap sehingga kecil kemungkinan atap dak beton mengalami kebocoran.

 

Karakteristik yang Solid

 

Karena bahan material atap dak beton yang terbuat dari bahan-bahan yang keras, maka atap dak beton dapat dikatakan sebagai atap yang solid dan mampu menahan beban hidup maupun beban mati.

 

Dimensi yang Lebih Presisi

 

Atap dak beton dinilai lebih presisi. Hal ini tentu perlu didukung dengan pengerjaan pengecoran dengan waktu yang tepat serta keakuratan.

 

Tahan Terhadap Api

 

Bahan atap dak beton terbuat dari material-material yang sulit terbakar, sehingga menjadikan atap dak beton tahan terhadap api. Sehingga penggunaan atap dak beton dapat mengurangi resiko kebakaran.


 

Kelebihan Penggunaan Atap Dak Beton

 

Atap dak beton memiliki beberapa kelebihan yang menjadikan jenis atap ini populer dalam konstruksi bangunan. Berikut adalah kelebihannya.

 

Struktur yang Stabil

 

Atap dak beton berbahan dasar material yang sifatnya keras, sehingga atap dak beton mampu memberikan stabilitas struktural yang baik dan lebih tahan cuaca ekstrim.

 

Berfungsi Sebagai Penambahan Ruang

 

Atap dak beton menjadi pilihan banyak masyarakat karena atap ini sangat kuat sehingga atap dak beton juga berfungsi sebagai persiapan penambahan lantai apabila diperlukan.

 

Perawatan yang Mudah

 

Perawatan atap dak beton hampir tidak perlukan. Perawatan yang dilakukan cukup menyapu dan menyiram dak atap agar tidak berdebu lebih. 


 

Kesimpulan

 

Atap dak beton memiliki beberapa kelebihan yang membuat jenis atap ini menjadi pilihan umum masyarakat dalam melakukan pembangunan. 

 

Karakteristik dari atap dak beton dinilai lebih unggul dibanding jenis atap genteng dari segi ketahanan. 

 

Pengerjaan konstruksi atap dak beton perlu dilakukan dengan maksimal agar sesuai dengan karakteristik jenis atap tersebut. 


 

***

 

Butuh produk pengeras beton berkualitas? PT. Sobute Global Indonesia adalah solusinya. Produk pengeras beton Sobute sudah dibuat dan ditangani oleh tenaga ahli sehingga menjadi produk pengeras yang berkualitas tinggi.


Butuh informasi lebih lanjut? Silakan Hubungi Kami

Baca selengkapnya...
2312077mD8vIgi1BOjoXZxdsSR0Gh3H49JQwaNfApkrKbMT6lELce2tYqWuPyCVnz5.jpg

Pentingnya Uji Ketahanan Penetrasi Beton, Ini Fungsinya!

23 October 2023

Sebagai bahan konstruksi yang populer di dunia, beton menjadi material utama dalam bangunan dan infrastruktur. Namun, pastinya beton yang digunakan harus memiliki ketahanan dan kualitas tinggi terhadap berbagai kondisi lingkungan dan beban struktural.

 

Untuk memastikan kualitas dan ketahanan beton, uji ketahanan penetrasi beton menjadi salah satu metode yang kritis digunakan dalam industri konstruksi. 

 

 

Baca Juga: L Shaped Precast, Definisi, Jenis dan Manfaatnya

 

 

Mari kita bahas apa itu uji ketahanan penetrasi beton, fungsi, hingga prosedur yang dilakukan. 

 

 

Pengertian Uji Ketahanan Penetrasi Beton

 

uji ketahanan penetrasi beton

istockphoto.com

 

Uji ketahanan penetrasi beton dikenal juga sebagai uji ketahanan penetrasi kapiler yang merupakan sebuah metode pengujian yang digunakan untuk menilai ketahanan beton terhadap penetrasi air atau zat cair lainnya. 

 

Uji ini bertujuan untuk mengukur sejauh mana beton mampu melindungi baja tulangan yang ada di dalamnya dari korosi yang disebabkan oleh faktor lain atau zat berbahaya lainnya.

 

 

Fungsi uji ketahanan

 

uji ketahanan penetrasi beton

istockphoto.com

 

Menilai Kualitas Beton

 

Uji ketahanan ini membantu dalam mengevaluasi kualitas beton yang digunakan, apakah sesuai dengan spesifikasi yang dibutuhkan atau tidak.

 

Melindungi Baja Tulangan

 

Beton berfungsi menjadi lapisan pelindung untuk baja tulangan dalam struktur beton. Uji ini memastikan jika beton dapat menjaga baja dari korosi yang dapat mengurangi kekuatan struktur bangunan. 

 

Mendeteksi Sejak Dini

 

Uji ini bisa membantu Anda dapat mengidentifikasi masalah yang mungkin akan terjadi pada beton, seperti retak, pori-pori besar, atau kendala lainnya yang dapat memungkinkan penetrasi zat cair merusak.


 

Tujuan uji ketahanan penetrasi beton

 

Tujuan uji ketahanan ini dilakukan untuk mengukur ketahanan terhadap penetrasi air sejauh mana beton dapat menahan penetrasi air, yang dapat merusak integritas struktur.

 

Selain itu, uji ini juga dapat dilakukan sebagai mengidentifikasi struktur yang memerlukan perbaikan atau pemeliharaan untuk memperpanjang masa pakai dan mencegah kerusakan lebih lanjut.

 

 

Prosedur Uji Ketahanan

 

uji ketahanan penetrasi beton

istockphoto.com

 

Uji penetrasi pada beton umumnya dilakukan berdasarkan prosedur dan spesifikasi Metode Uji Standar untuk Resistansi Penetrasi Beton Perekat (ASTM C 803 / 803M-97). 

 

Prosedur uji ketahanan penetrasi beton melibatkan beberapa tahapan ketat untuk memastikan hasil yang akurat. Seperti berikut : 

 

- Peralatan yang dibutuhkan biasanya alat uji kompres elektrik, wadah uji mortar, jarum penetrasi dalam berbagai ukuran dan luas bidang tumpuan, serta alat pembebanan. 

 

- Benda uji berupa potongan beton yang representatif harus dipotong dan disiapkan dengan hati-hati sesuai dengan standar uji. Lalu diletakkan pada wadah kedap air dan tidak menyerap air atau minyak dengan penampang silinder. 

 

Tahap Pengujian 

 

uji ketahanan penetrasi beton

istockphoto.com

 

- Benda uji akan disaring dan dimasukkan ke dalam wadah uji mortar. Kemudian alat uji dipasang, secara perlahan dilakukan penekanan alat kompress dan perhatikan dial pembaca pada alat. Lakukan sampai beton hancur dan dilihat beban skala beban. Air harus ditekan ke dalam sampel dengan tekanan yang telah ditentukan selama periode waktu yang ditentukan.

 

- Lakukan juga pengulangan selama beberapa kali pada sampel yang berbeda untuk mendapatkan hasil yang konsisten. Setelah itu dapat dilakukan analisi data dengan cermat untuk menghitung tingkat permeabilitas beton.

 

 

Kesimpulan

 

Uji ketahanan penetrasi beton menjadi langkah penting dalam menilai kualitas dan ketahanan struktur beton. Hal ini berperan besar dalam melindungi baja tulangan dan mencegah kerusakan yang dapat disebabkan oleh penetrasi atau zat cair lainnya. 

 

Dengan mengikuti metode dan prosedur yang tepat, uji ini memberikan informasi penting yang diperlukan dalam perencanaan, pemeliharaan, dan perbaikan struktur beton. Bangunan dan infrastruktur yang kita gunakan sehari-hari akan jauh lebih aman.

 

Butuh material beton terbaik? Serahkan pada ahlinya. Untuk segala kebutuhan beton dan pondasi, hubungi PT. Sobute Global Indonesia. Bersama tenaga ahli yang profesional dan berpengalaman, kami siap melayani suplai produk pengeras beton berkualitas, untuk semua kebutuhan konsumen di Indonesia.

 

Untuk info lengkapnya, jangan ragu Hubungi kami.

 

Baca selengkapnya...
231207V3NBbIUgSy2zqdJP4ZtDm7Cpf1MTxaYcjrGLO9WE5HvlFnKk0Xos8wheQu6R.jpg

Mengenal Fungsi Graphene Oxide Untuk Perlindungan Beton

22 October 2023

 

Kebutuhan akan bahan konstruksi dengan ketahanan dan kualitas yang optimal kian menjadi kebutuhan dalam industri konstruksi beberapa tahun belakangan ini. 

 

Walau begitu, untuk beberapa hal khusus, terkadang campuran beton memerlukan bahan tambahan untuk meningkatkan mutu, salah satu bahan pelengkap adalah Graphene Oxide, suatu varian dari struktur graphene yang telah dimodifikasi dengan oksida. 

 

 

Baca Juga: Beton Speedcrete, Beton Cepat Kering yang Serbaguna

 

 

Penerapan Graphene Oxide dalam perlindungan beton menjadi suatu terobosan yang menjanjikan dalam meningkatkan kualitas dan masa pakai beton. 

 

 

Pengertian Graphene Oxide 

 

Graphene Oxide untuk Perlindungan Beton

Freepik.com

 

Graphene Oxide adalah suatu bentuk modifikasi dari graphene, yakni bahan yang terdiri dari lapisan atom karbon yang sangat tipis dan memiliki sifat mekanik dan konduktivitas yang luar biasa. 

 

Bahan ini menjadi material baru dalam bidang nanoteknologi. Dibuat dengan campuran fungsional oksigen seperti gugus hidroksil dan epoksi pada struktur graphene. 

 

Hasilnya menampilkan jika material ini memiliki sifat-sifat unik, seperti kemampuan untuk membentuk struktur yang lebih kompleks, bersifat hidrofilik, serta dapat berinteraksi dengan berbagai senyawa lain. 

 

Dalam berbagai penelitian, Graphene oxide tak hanya sebagai bahan perlindungan untuk beton, namun sebagai aditif beton yang efektif. 

 

 

Fungsi dan Pemanfaatan Graphene Oxide Pada Beton

 

Graphene Oxide untuk Perlindungan Beton

istockphoto.com

 

Fungsi utama dari graphene oxide dalam perlindungan beton adalah meningkatkan ketahanan dan masa pakai beton dengan mencegah terjadinya masalah seperti retakan, pelapukan, dan korosi yang umumnya terjadi pada beton. 

 

GO dapat berinteraksi dengan beton dalam skala nanometer, membantu mengisi pori-pori dan retakan kecil yang ada dalam beton, sehingga meningkatkan kekuatan dan kepadatan permukaan beton. 

 

Pemanfaatan GO dalam perlindungan beton adalah menciptakan beton yang lebih tahan terhadap lingkungan agresif, beban mekanis, dan faktor-faktor lain yang dapat membuat beton retak atau rusak. 

 

 

Metode Graphene Oxide 

 

Graphene Oxide untuk Perlindungan Beton

Freepik.com

 

Persiapan Graphene Oxide

 

Proses pembuatan GO melibatkan oksidasi dari graphene. Ini dapat dilakukan melalui metode Hummers atau metode yang sesuai. Hasil oksidasi ini menghasilkan GO dalam bentuk suspensi yang dapat digunakan pada tahap selanjutnya.

 

Graphene Oxide pada Beton

 

Material ini dapat dicampur dengan bahan pembuat beton seperti semen, pasir, dan air. Campuran ini memungkinkan Graphene tersebar merata dalam struktur beton dan akan berinteraksi dengan komponen-komponen beton, membantu mengisi pori-pori kecil dan celah, dan meningkatkan ketebalan lapisan permukaan beton.

 

Pembuatan Beton

 

Graphene Oxide untuk Perlindungan Beton

istockphoto.com

 

Proses pembuatan beton dengan campuran bahan konstruksi dengan GO diatur dengan cermat untuk memperoleh efek yang diinginkan. Campuran tersebut akan dicor dan dibiarkan mengeras sesuai prosedur biasa.

 

Pengujian dan Evaluasi

 

Setelah beton mengeras, dilakukan berbagai pengujian untuk menganalisa dan mengevaluasi kualitas dan kinerja beton yang telah dicampur dengan Graphene. Pengujian meliputi uji ketahanan terhadap tekanan, tarikan, pelapukan, serta uji ketahanan terhadap korosi.

 

Biasanya pengujian akan dilakukan pada sampel berumur 90 hari untuk melihat penyerapan air dan zat lainnya. Dilakukan juga spektroskopi inframerah transformasi Fourier dan uji permeabilitas klorida cepat. 

 

 

Kesimpulan

Pemanfaatan Graphene Oxide dalam perlindungan beton menjadi terobosan yang menjanjikan dalam upaya meningkatkan ketahanan dan kualitas beton. 

 

Dengan sifat uniknya, GO mampu meningkatkan kekuatan dan ketahanan beton terhadap berbagai faktor yang dapat merusaknya. Penggunaan GO dalam beton akan menghasilkan material konstruksi yang lebih tahan lama dan dapat diandalkan dalam berbagai lingkungan. Dengan berbagai pengembangan, pemanfaatan GO pada beton akan menjadi salah satu solusi inovatif dalam industri konstruksi yang berkelanjutan.

 

Butuh material pengeras beton terbaik? Serahkan pada ahlinya. Untuk segala kebutuhan beton dan pondasi, Anda dapat menghubungi PT. Sobute Global Indonesia. Bersama tenaga ahli yang profesional dan berpengalaman, kami siap melayani suplai produk pengeras beton berkualitas, untuk semua kebutuhan konsumen di Indonesia.

 

Untuk info lengkapnya, jangan ragu Hubungi kami.

 

Baca selengkapnya...
231207fJUnVwDGT4CgWdm7x5BqkZpu9eHzFiOyXj61v0cPLANsYEabt3QhIl2KrMoS.jpg

Tingkatkan Perlindungan Beton Bangunan Dengan 4 Metode Ini

20 October 2023

 

Beton menjadi bahan konstruksi yang populer dalam industri pembangunan. Kekuatan dan daya tahannya menjadikan material ini pilihan utama untuk struktur bangunan, jembatan, jalan, dan berbagai infrastruktur penting lainnya.

 

Namun, sama dengan material lainnya, seiring berjalannya waktu, beton juga bisa rusak dan retak karena berbagai faktor. Jadi bagaimana tips perawatan dan perlindungan beton demi memastikan bangunan berumur panjang? 

 

perlindungan beton

istockphoto.com

 

Mari kita bahas bersama-sama!

 

 

Apa Itu Beton dan Fungsinya? 

 

Beton adalah campuran dari semen, pasir, kerikil, dan air yang membentuk suatu material padat yang keras setelah mengering. Bahan ini memiliki sifat kuat dan tahan terhadap tekanan, namun rentan terhadap serangan lingkungan. 

 

 

Baca Juga: Mengenal 3 Proses Pembuatan Beton Populer

 

 

Faktor-faktor seperti air, uap air, bahan kimia, garam, serta perubahan suhu ekstrem yang dapat merusak struktur beton seiring waktu. Itu sebabnya, perlindungan beton dibutuhkan untuk memastikan integritas strukturalnya dan mencegah kerusakan bangunan.

 

 

Fungsi Perlindungan Beton

 

perlindungan beton

istockphoto.com

 

Mencegah Penetrasi Air

 

Air dapat meresap ke dalam beton dan menyebabkan korosi pada baja tulangan di dalamnya. Perlindungan yang tepat akan membantu mencegah terjadinya penetrasi air dan meminimalkan risiko kerusakan.

 

Melindungi dari Bahan Kimia dan Garam

 

Bahan kimia, seperti yang berasal dari industri atau kandungan garam dari lingkungan maritim, dapat merusak struktur pada beton. Lapisan pelindung akan membantu menekan terjadinya efek negatif dari bahan-bahan tersebut.

 

Mengurangi Efek Perubahan Suhu

 

Suhu ekstrem bisa menyebabkan kontraksi dan ekspansi beton yang berulang-ulang, dan membuat beton retak dan deformasi. Perlindungan termal bisa meredam dampak dari perubahan suhu tersebut.

 

Menambah Nilai Estetika

 

 

Melindungi beton juga dapat mempertahankan nilai estetika pada bangunan dengan memberikan lapisan finishing yang menarik.

 

 

Cara dan Metode Melindungi Beton

 

perlindungan beton

istockphoto.com

 

Penggunaan Lapisan Penutup

 

Salah satu metode paling umum dilakukan adalah menggunakan lapisan penutup seperti cat khusus beton atau pelapis epoksi. Lapisan tersebut yang akan melindungi dan menjadi penghalang antara beton dan paparan lingkungan yang dapat berpotensi merusak material ini. 

 

Penggunaan Penetrasi dan Pengisi Pori

 

Produk yang dirancang khusus untuk menembus beton dan mengisi pori-porinya untuk membantu mencegah terjadinya penetrasi air dan kandungan yang merusak lainnya.

 

Perawatan Rutin

 

Selanjutnya adalah dengan melakukan perawatan rutin, seperti pembersihan dan perbaikan retak kecil yang penting dalam mencegah kerusakan yang lebih besar.

 

Pemilihan Bahan Berkualitas

 

Tentunya memilih dan menggunakan beton berkualitas tinggi dalam konstruksi di awal dapat membantu mengurangi risiko kerusakan dan menjaga keawetan bangunan di masa depan. 

 

 

Kesimpulan

 

Perlindungan beton merupakan bagian penting dalam memastikan keberlanjutan dan umur panjang suatu bangunan. Dengan memahami fungsi dan cara merawat dan melindungi beton, Anda dapat mengambil langkah-langkah yang tepat untuk menjaga kekuatan dan integritas struktural beton. 

 

Dengan perawatan yang baik dan perlindungan yang efektif, bangunan kita dapat bertahan lebih lama dan memberikan manfaat jangka panjang bagi pengguna. Oleh karena itu, investasi dalam perlindungan beton adalah investasi untuk masa depan yang berkelanjutan.

 

Butuh material beton terbaik? Serahkan pada ahlinya. Untuk segala kebutuhan beton dan pondasi, Anda dapat menghubungi PT. Sobute Global Indonesia. Bersama tenaga ahli yang profesional dan berpengalaman, kami siap melayani suplai produk pengeras beton berkualitas, untuk semua kebutuhan konsumen di Indonesia.

 

Untuk info lengkapnya, jangan ragu Hubungi Kami.

 

Baca selengkapnya...
231207HXcs0omLnBRzaYdgZw38PhJxvfpIKDlFVq2T1jrOEA95UGikC7NuM6tyb4We.jpg

Butuh Beton? Ini Bahan Komposisi Beton Yang Tepat!

18 October 2023

Beton adalah salah satu bahan konstruksi paling vital dalam industri pembangunan. Kekuatan, keawetan dan daya tahannya menjadikan material ini menjadi salah satu pilihan utama saat sedang melakukan pembangunan berbagai struktur mulai dari gedung pencakar langit hingga jembatan.

 

Namun, untuk mendapatkan beton yang berkualitas, pastinya dibutuhkan komposisi pembuatan beton yang tepat dan sesuai ukuran.

 

 

Baca Juga: Mengenal Tentang Beton Ready Mix Disini

 

 

Lalu, apa saja bahan komposisi beton yang tepat? Yuk kita bahas secara mendalam. 

 

 

Bahan Komposisi Beton

 

bahan komposisi beton

istockphoto.com

 

Secara umum, Beton diolah dengan campuran dari tiga bahan utama, yakni semen, agregat kasar atau batu kerikil, dan agregat halus atau pasir. Selain itu, air dan bahan tambahan seperti aditif juga berperan penting dalam mengatur sifat dan karakteristik beton.

 

Bahan-bahan tersebut akan dicampur sesuai ukuran dan kebutuhan penggunaannya. Kekuatan beton berdasarkan kuat tekannya diuji pada umur beton 28 hari. Biasanya, beton jenis konvensional biasanya memiliki kuat tekan antara 18 – 32 MPa dengan berat 2,4 ton/m3. Sementara untuk beton mutu tinggi memiliki kuat tekan di atas 35 MPa. 

 

a. Semen

 

Sebagai bahan pengikat utama dalam beton, semen bertanggung jawab untuk mengikat seluruh komponen menjadi satu kesatuan yang kokoh. Tipe semen yang umum digunakan adalah Portland, yang memiliki berbagai variasi seperti Portland biasa, tahan sulfat, dan pozzolan dan lainnya. 


 

Beberapa unsur senyawa semen, digolongkan ke dalam empat bagian, yakni : 

 

1. Trikalsium silikat (C3S).

2. Dikalsium silikat (C2S).

3. Trikalsium Aluminat (C3A).

4. Tetrakalsium Aluminoferit (C4AF).

 

b. Agregat Kasar

 

Jenis ini biasanya terdiri dari batu pecah atau kerikil. Agregat kasar memang terdiri dari butir keras dan tidak berpori. Bahan ini juga tidak boleh mengandung bahan lumpur lebih dari 1 % dan zat aktif alkali.

 

Agregat kasar berfungsi memberikan kekuatan pada beton dan membantu dalam menahan beban kompresi. Ukuran dan gradasi agregat kasar berperan penting dalam menentukan sifat fisik beton. 

 

c. Agregat Halus

 

Pasir adalah contoh umum agregat halus yang umum digunakan. Fungsinya adalah mengisi ruang antara agregat kasar, memberikan kekakuan pada beton, dan membantu dalam distribusi semen secara merata.

 

d. Air

 

Air tentunya dibutuhkan untuk mengaktifkan proses hidrasi dalam semen. Jumlah air yang tepat harus dicampurkan untuk mencapai konsistensi dan kekuatan yang diinginkan.

 

e. Aditif

 

Selanjutnya adalah bahan tambahan seperti superplasticizer, retarder, atau air-entraining agents yang bisa ditambahkan sesuai dengan kebutuhan dan waktu pengerasan. Fungsinya juga untuk meningkatkan daya tahan terhadap kondisi ekstrem, atau mengurangi retak-retak pada beton.

 

 

Keunggulan Beton

 

bahan komposisi beton

istockphoto.com

 

Kekuatan Tinggi

 

Beton mampu menahan beban kompresi dan kuat tekan beton yang sangat baik, menjadikannya ideal untuk struktur yang harus mampu menopang berat yang signifikan.

 

Daya Tahan

 

Beton juga mempunyai daya tahan yang baik, seperti pada bahan panas dan api. Selain itu juga mampu melawan penetrasi air yang dapat merusak struktur. Sehingga menekan biaya perawatan dan pemeliharaan. 

 

Fleksibilitas Desain

 

Dengan beton, berbagai bentuk dan desain arsitektur dapat diterapkan. Jadi akan memungkinkan adanya inovasi yang luas dalam dunia desain dalam bangunan. 

 

Biaya Relatif Rendah

 

Bahan-bahan untuk beton umumnya tersedia dan ekonomis, menjadikannya opsi yang efisien dari segi biaya.


 

Kelemahan Beton

 

bahan komposisi beton

istockphoto.com

 

Rentan Terhadap Retak

 

Beton rentan terhadap retak akibat perubahan suhu, pemuaian, penyusutan, atau beban yang tidak merata.

 

Berat yang Tinggi

 

Beton memiliki berat yang signifikan antara 1800 kg/m3 sampai 2400 kg/m3. Sehingga struktur yang menggunakan beton memerlukan pondasi yang kuat.

 

Proses Pengeringan Lambat

 

Beton memerlukan waktu yang cukup lama untuk mengering dan mencapai kekuatan penuh, yang dapat memperlambat proses konstruksi.


 

Proses Pengolahan Komposisi Beton

 

bahan komposisi beton

istockphoto.com

 

Pencampuran Bahan

 

Berdasarkan standar SNI 2847-2013, sebelum pencampuran bahan, peralatan yang digunakan harus bersih. Dalam hal ini termasuk tulangan dan pasangan dinding bata yang digunakan dan berhubungan langsung dengan bahan beton saat pencampuran.

 

Persiapkan semua bahan, seperti semen, agregat, dan air dicampur dalam proporsi yang tepat sesuai dengan desain beton yang diinginkan.

 

Penakaran Bahan

 

Penakaran bahan komposisi beton ditentukan sesuai SNI 03-3976-1995, yakni bahwa beton yang memiliki kekuatan tekan sekitar atau lebih dari 20 MPa, harus berdasarkan penakaran berat. Sementara jika kurang dari 20 MPa, komposisi penakaran memakai teknik volume. 

 

Pengadukan

 

Bahan-bahan yang sudah sesuai sertifikasi mutu akan dicampur dengan baik untuk mendistribusikan semen merata ke seluruh agregat, menciptakan campuran yang homogen.

 

Pengangkutan dan Penempatan

 

Beton yang telah diaduk ditempatkan dalam bentuk atau bekisting, dan diangkut ke lokasi yang diinginkan. Alat angkut beton terdiri dari jenis manual dan mesin. Biasanya alat angkut beton yang digunakan wajib menyediakan beton di lokasi penyimpanan akhir sesuai standar untuk menjaga kualitas beton. 

 

Penuangan

 

Dalam hal ini, Anda perlu memperhatikan tinggi jauh tidak boleh lebih dari 1,50 meter, jangan menuang saat hujan karena akan mempengaruhi kadar air, kecuali jika pengecoran dapat dilindungi dari terpaan hujan. Selanjutnya, perhatikan tebal lapisan maksimum 30-45 cm agar pemadatang dan pengeringan mudah dilakukan. 

 

Pengerasan

 

Beton dibiarkan mengeras dan mengikat selama periode waktu yang diperlukan. Proses ini melibatkan reaksi kimia antara semen dan air (hidrasi).

 

Perawatan

 

Setelah pengerasan awal, beton perlu dirawat dengan disemprot atau ditutup dengan kain basah untuk memperlambat kehilangan air dan membantu dalam proses pengerasan lanjutan.

 

 

Kesimpulan

 

Beton adalah bahan konstruksi yang tak tergantikan dalam dunia pembangunan. Meskipun memiliki kelemahan, keunggulan beton dalam hal kekuatan, daya tahan, dan fleksibilitas desain menjadikannya pilihan utama dalam mendirikan struktur kokoh dan tahan lama. 

 

Proses pengolahannya yang melibatkan beberapa tahapan berfungsi untuk memastikan beton mencapai karakteristik yang diinginkan. Dengan pemahaman mendalam tentang bahan komposisi, dan langkah pengolahan beton, dunia konstruksi dapat memanfaatkan potensi material ini dengan sangat baik.

 

Butuh material beton terbaik? Serahkan pada ahlinya. Untuk segala kebutuhan beton dan pondasi, hubungi PT. Sobute Global Indonesia. 

 

Bersama tenaga ahli yang profesional dan berpengalaman, kami siap melayani suplai produk pengeras beton terbaik, untuk semua kebutuhan konsumen di Indonesia.

 

Untuk info lengkapnya, jangan ragu Hubungi kami.

 

Baca selengkapnya...
231207I9bQumfBU0ANeSds156FwXi8RMZncTGEPH3WzKyrCpVajh4kov7qJ2gtYOlx.jpg

Pentingnya Perekat Beton, Ini Jenis & Cara Pilih Yang Tepat

16 October 2023

Selain campuran yang tepat, namun perlu diperhatikan bahan perekat demi mendapatkan beton berkualitas. Perekat beton atau aditif perekat beton, merupakan bahan penting dalam proses konstruksi modern. Perekat beton adalah zat kimia yang ditambahkan ke campuran beton atau mortir untuk meningkatkan kekuatan ikatan antara partikel-partikel beton. 

 

 

Baca Juga: Ini Manfaat Pagar Panel Beton untuk Bangunan

 

 

Berikut definisi, kegunaan, hingga jenis-jenis perekat beton yang bisa menjadi pertimbangan Anda saat ingin menggunakannya. 

 

 

Definisi Perekat Beton

 

perekat beton

istockphoto.com

 

Perekat beton adalah bahan yang digunakan untuk meningkatkan sifat mekanis dan adhesi beton atau mortir. Zat ini akan membantu meningkatkan kinerja beton dalam hal kekuatan, daya tahan, dan ketahanan terhadap lingkungan yang keras. 

 

Perekat beton bekerja dengan reaksi kimia dalam campuran beton, sehingga meningkatkan ikatan antara partikel-partikel beton. Memiliki karakteristik beton yang kuat akan membantu dalam pembangunan pekerjaan konstruksi dan pembangunan lainnya lebih kokoh dan tahan lama. 

 

 

Kegunaan Perekat Beton

 

perekat beton

istockphoto.com

 

Meningkatkan Kekuatan

 

Perekat beton tentunya dapat meningkatkan kekuatan tekan dan lentur beton, menjadikan struktur lebih kokoh dan tahan lama.

 

Hemat Waktu 

 

Penggunaan perekat beton akan membantu dalam menghemat waktu pengerjaan. Apalagi jika berburu waktu dengan kondisi alam dan lingkungan, seperti musim hujan. 

 

Ketahanan Terhadap Lingkungan

 

Perekat beton juga dapat membantu mengurangi penetrasi air, uap air, dan bahan kimia berbahaya ke dalam beton, menjaga integritas struktural dan estetika.

 

Peningkatan Adhesi

 

Menggunakan perekat beton dapat menambah adhesi, antara beton dan permukaan lain, seperti baja, kayu, atau keramik.

 

Mempercepat Pengerasan

 

Beberapa perekat beton mempunyai kemampuan dalam mempercepat proses pengerasan beton, apalagi dengan sifat beton jadi kedap suara. Hal ini memungkinkan percepatan dalam jadwal konstruksi.

 

 

Jenis-Jenis Perekat Beton

 

perekat beton

istockphoto.com

 

Jenis Perekat Retarder

 

Jenis perekat yang satu ini adalah bahan kimia yang berfungsi menghambat proses ikatan beton sehingga memerlukan waktu yang cukup lama antara waktu mencampur beton dan proses pengadukan dan penggunaannya. Jenis ini digunakan untuk beton ready mix yang memerlukan waktu pengantaran ke lokasi proyek. 

 

Jenis Perekat Polimer

 

Jenis ini menggunakan polimer sebagai bahan dasar, yang akan meningkatkan daya rekat dan elastisitas beton. Polimer akan menekan terjadinya keretakan pada beton. 

 

Jenis Perekat Lateks

 

Perekat lateks menambah elastisitas dan keuletan pada beton, serta meningkatkan adhesi antara beton dan bahan lain.

 

Jenis Perekat Accelerator

 

Jenis lainnya adalah Accelerator yang kerap digunakan saat terjadi penuangan adukan pada permukaan air atau struktur beton demi mengeraskan beton. Bahannya adalah alumunium klorida, natrium sulfat, dan aluminium sulfat.

 

 

Tips Pilih Perekat Beton yang Tepat

 

Pemilihan perekat beton yang tepat bisa jadi kunci mendapatkan hasil konstruksi yang optimal. Ini beberapa faktor yang perlu Anda pertimbangkan saat memilih lem beton. 

 

Kondisi Lingkungan

 

Anda dapat memperhatikan kondisi lingkungan di lokasi proyek. Jika proyek berada di daerah yang basah atau bahan kimia, gunakan perekat yang tahan terhadap korosi dan penetrasi kimia.

 

Tujuan Penggunaan

 

Tentukan juga kegunaan dari lem beton tersebut. Jika kekuatan dan daya tahan yang tinggi adalah tujuannya, gunakan perekat dengan komposisi yang dirancang khusus untuk tujuan tersebut.

 

Sifat Fisik dan Mekanis

 

Perhatikan juga sifat fisik dan mekanis yang diharapkan, seperti kekuatan tekan, ketahanan retak, dan elastisitas. Gunakan sesuai kebutuhan Anda. 

 

Jenis Proyek

 

Jenis proyek dalam pembangunan juga mempengaruhi pemilihan lem beton. Proyek dengan permukaan yang tidak sama membutuhkan lem dengan kemampuan adhesi yang baik.

 

Ketersediaan dan Biaya

 

Ini menjadi pertimbangan yang penting saat ingin memilih lem beton. Cek ketersediaan perekat dan pertimbangkan biayanya. Terkadang, lem yang lebih efektif mungkin membuat Anda mengeluarkan biaya mahal. 

 

 

Kesimpulan

 

Lem atau Perekat beton menjadi bahan penting dalam pengerjaan konstruksi modern yang membantu meningkatkan kinerja beton dalam hal kekuatan, daya tahan, dan umum penggunaannya. 

 

Pemilihan lem beton yang tepat akan membantu mencapai hasil konstruksi yang optimal. Pertimbangkan tips memilih lem beton yang disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Dengan demikian, perekat beton berperan penting dalam memastikan keberhasilan dan keandalan konstruksi jangka panjang.

 

Apakah Anda membutuhkan pengeras beton instan yang berkualitas? Serahkan pada ahlinya. Sobute Global Indonesia hadir dengan menyediakan kebutuhan akan pengeras beton instan, agar mempercepat pekerjaan Anda dengan kualitas dan jaminan internasional. 

 

Untuk info lengkapnya, jangan ragu Hubungi Kami.

 

Baca selengkapnya...
Your Message Has Been Sent..