Ketika kita sedang melakukan perjalanan, tak jarang kita melihat suatu benda yang dipasang pada pinggir-pinggir jalan raya maupun jalan tol. Kita juga terkadang kerap menemui benda tersebut dipasangkan untuk menutupi suatu pekerjaan jalan maupun penggalian yang sedang berlangsung.
Benda tersebut merupakan pembatas jalan atau road barrier. Di Indonesia, terdapat beberapa jenis road barrier atau pembatas jalan yang memiliki fungsi, kelebihan serta kekurangan masing-masing.
Dalam bahasan artikel ini, kita akan ulas beberapa jenis dari road barrier beserta kelebihan dan kekurangan mereka masing-masing. Agar tidak ada yang terlewat, simak ulasan artikel kali ini hingga tuntas ya!
Definisi Road Barrier
Road barrier atau umum disebut pembatas jalan, merupakan suatu benda atau struktur yang dipasangkan dan difungsikan untuk membatasi suatu area tertentu atau memisahkan arah alur pada lalu lintas.
Pembatas jalan menjadi suatu bagian penting pada suatu area atau jalan raya dalam menuntun atau membatasi arah laju kendaraan dengan aman sesuai jalur yang ditentukan dan mengurangi resiko potensi keparahan kecelakaan dengan mengalihkan kendaraan yang menyimpang dari bahaya.
Baca Juga: Mengenal 5 Jenis Beton Populer di Dunia Konstruksi
Jenis-Jenis Road Barrier
Adapun beberapa jenis-jenis road barrier yang umum ditemukan di Indonesia. Berikut ini adalah jenis-jenisnya.
Road Barrier Berbahan Baja
Road barrier berbahan baja merupakan jenis road barrier yang digunakan untuk konstruksi pembatas jalan secara permanen. Jenis road barrier ini umum ditemukan di area jalanan lalu lintas seperti jalan tol dan jalan pegunungan. Jenis road barrier ini cocok untuk dua area jalanan tersebut karena sifatnya yang permanen dan kuat.
Kelebihan Road Barrier Berbahan Baja
Road barrier baja memiliki kelebihan yakni ketahanannya yang baik. Umumnya, jenis road barrier ini dilapisi galvanis hot-dip. Lapisan tersebut membuat road barrier baja dapat berdiri dengan kokoh dan stabil.
Sehingga, apabila terjadi suatu kecelakaan, road barrier baja dapat menahan atau menghalangi suatu kendaraan agar tidak keluar jalur atau tidak terlalu jauh keluar jalur.
Kekurangan Road Barrier Berbahan Baja
Jenis road barrier ini juga memiliki kekurangan. Dalam penggunaanya, road barrier baja hanya cocok dipasangkan secara permanen. Sehingga jenis road barrier ini terbilang sulit untuk dipindah-pindahkan.
Kemudian, tak jarang juga kita menemukan jenis road barrier ini berkarat. Mengingat bahan dasarnya yang dari baja dan sering terkena air hujan & paparan sinar cahaya matahari secara langsung.
Road Barrier Berbahan Plastik
Road barrier berbahan plastik juga sering ditemukan di area-area lalu lintas. Seringkali jenis road barrier ini digunakan untuk memisahkan atau membatasi suatu alur lalu lintas yang sifatnya sementara.
Selain itu road barrier plastik juga kerap digunakan untuk membatasi suatu area pekerjaan proyek yang berlangsung di jalan raya seperti perbaikan jalan ataupun penggalian.
Umumnya, karena bahannya yang terbuat dari plastik dan ringan, road barrier jenis pembatas jalan ini kerap diisi air sebagai pemberatnya. Selain itu, road barrier plastik memiliki ukuran 100x80x48 cm dengan kapasitas sekitar 500 liter.
Kelebihan Road Barrier Berbahan Plastik
Kelebihan dari road barrier berbahan plastik yakni bobotnya yang ringan dan lebih fleksibel untuk dipindah-pindahkan. Oleh karena itu, kita sering menemukan jenis road barrier ini digunakan untuk keperluan pengaturan lalu lintas yang sifatnya sementara. Sehingga jenis road barrier ini memiliki nilai fungsi efisien yang sangat baik.
Kekurangan Road Barrier Berbahan Plastik
Karena bahannya yang terbuat dari plastik dan hanya menggunakan air sebagai pemberatnya, jenis road barrier ini tidak memiliki kekuatan sekuat jenis road barrier lainnya. Sehingga penggunaan road barrier plastik kurang sesuai untuk menahan benturan kendaraan berkecepatan tinggi.
Road Barrier Berbahan Beton
Road Barrier Berbahan Beton" src="https://sobute.co.id/uploads/filemanager/Road-Barrier-Berbahan-Beton.jpg" style="width:80%" />
Merupakan suatu jenis road barrier yang dibuat menggunakan struktur beton yang kuat dan kokoh. Road barrier beton sering digunakan untuk mengurangi resiko akibat kecelakaan lalu lintas dengan beban benturan yang berat. Untuk ulasan lebih lengkap dan kelebihan serta kekurangannya kami sudah pernah membahasnya di sini.
Kesimpulan
Road barrier atau pembatas jalan menjadi salah satu bagian peralatan lalu lintas yang penting guna mengatur arah lalu lintas, membatasi suatu area tertentu, dan mengurangi resiko benturan ketika terjadi kecelakaan di area jalan raya. Oleh karena itu, road barrier sering kita temui ketika kita sedang berada di jalan raya dan suatu area lainnya yang kerap dilalui kendaraan-kendaraan.
***
Jika Anda membutuhkan beton dengan kualitas tinggi, Sobute hadir untuk membantu. PT Sobute Global Indonesia siap membantu Anda dengan menyuplai produk pengeras beton berkualitas ke seluruh wilayah Indonesia.
Butuh info lebih lanjut? Segera hubungi kami.