Beton jadi bahan konstruksi yang dominan dalam pembangunan berbagai infrastruktur modern. Namun, seiring berjalannya waktu, beton juga bisa mengalami kerusakan karena berbagai faktor, seperti cuaca, lama penggunaan dan proses alami lainnya.
Itu sebabnya, teknik perbaikan beton penting untuk memungkinkan kita untuk memperpanjang umur bangunan dengan perawatan yang tepat.
Baca Juga: Proses Pengecoran Beton: Ini Bahan, Tahapan & Manfaatnya
Masalah Umum pada Beton
Teknik Perbaikan Beton" src="https://sobute.co.id/uploads/filemanager/Teknik%20Perbaikan%20Beton%202.jpg" style="width:80%" />
Retak
Retakan jadi masalah umum pada beton yang bisa terjadi karena pemadatan yang tidak sempurna ketika proses pengecoran, perubahan suhu, atau beban berlebih pada bangunan. Retakan ini dapat berbentuk miring, horizontal hingga vertikal dan menjadi jalur masuk air dan zat korosif lainnya, sehingga mempercepat kerusakan struktur beton.
Korosi Baja Tulangan
Baja tulangan dalam beton bisa terkorosi karena adanya endapan atau terkena air dan udara yang membuat pembengkakan dan keretakan di sekitarnya.
Efloresensi
Efloresensi merupakan adanya bagian endapan garam putih di permukaan beton karena migrasi air dari pori-pori beton. Ini dapat menjadi penanda masalah drainase atau kelembaban yang berlebihan.
Pelapukan
Pelapukan pada beton juga bisa terjadi karena suhu dan uap atau paparan bahan kimia di sekitarnya. Hal ini bisa membuat bagian bangunan mengalami perubahan warna, penurunan struktur atau perubahan air tanah.
Dampak Kerusakan Beton pada Bangunan
- Kerusakan beton dapat membuat ketidaknyamanan dan masalah pada fungsi bangunan
- Menimbulkan penurunan kualitas pada mutu beton
- Menimbulkan efek berkelanjutan dan kerusakan bagian bangunan lainnya
- Semakin memperburuk Estetika pada bangunan.
Teknik Perbaikan Beton
Teknik Perbaikan Beton" src="https://sobute.co.id/uploads/filemanager/Teknik%20Perbaikan%20Beton%203.jpg" style="width:80%" />
Grouting
Grouting merupakan metode perbaikan beton yang menerapkan material semen grout. Kelebihan dari teknik yang satu ini adalah material semen jenis ini tidak susut dan berkualitas tinggi.
Grouting dapat diterapkan pada perbaikan beton yang gompal atau keropos. Cairan semen dituangkan pada celah-celah beton yang rusak, tambahkan lem khusus agar hasil lebih maksimal.
Patching
Metode Patching disebut sebagai metode perbaikan kerusakan beton yang keropos. Yang menguntungkan dari penggunaan teknik ini adalah dapat diaplikasikan pada ketebalan yang tipis.
Cara penerapannya juga lebih mudah, yakni dengan melapisi bagian yang rusak dengan campuran semen dan pasir dan bahan lainnya sesuai kebutuhan. Aplikasikan dengan rata agar hasil pemadatan lebih baik.
Coating
Dengan metode coating, beton akan diproteksi lebih kuat dengan pelapisan yang lebih baik. Biasanya metode ini digunakan pada bangunan di area khusus, seperti dekat dengan perairan.
Shotcrete
Selanjutnya adalah shotcrete atau beton tembak. Teknik yang satu ini digunakan untuk perbaikan beton dengan kerusakan yang luas atau berat.
Shotcrete terbagi dengan dua sistem penyemprotan, yakni sistem dry mix yang terdiri dari bahan-bahan kering dengan tambahan air di bagian akhirnya. Selain itu, ada sistem wet mix yang bahan-bahannya sudah tercampur dengan air sebelum diaplikasikan.
Tips Perawatan Beton
Teknik Perbaikan Beton" src="https://sobute.co.id/uploads/filemanager/Teknik%20Perbaikan%20Beton%204.jpg" style="width:80%" />
Lakukan Inspeksi Rutin
Lakukan inspeksi rutin untuk mendeteksi kerusakan sedini mungkin. Jadi, jika ada kerusakan dapat dilakukan tindakan perbaikan sebelum semakin parah.
Perawatan Preventif
Terapkan perlindungan tambahan, seperti pelapis anti-korosi atau bahan khusus lainnya yang dapat mencegah terjadinya kerusakan karena lingkungan eksternal.
Perawatan Drainase
Pastikan sistem drainase di sekitar struktur beton berfungsi dengan baik, demi mencegah adanya penumpukan air yang dapat merusak beton.
Kesimpulan
Dengan menerapkan teknik perbaikan yang tepat dan melakukan perawatan yang teratur, beton dapat mempertahankan kekuatan dan keindahannya untuk bertahan dalam jangka waktu yang lebih lama dan tentunya lebih aman.
Gunakan juga bahan beton bermutu dengan obat pengeras beton berkualitas tinggi.
PT. Sobute Global Indonesia menyediakan berbagai produk pengeras beton berkualitas, untuk kebutuhan pondasi dan bangunan Anda.
Butuh info lengkap? Segera hubungi kami.